PEDULI: Sekdaprov Kalsel, Roy Rizali Anwar menyerahkan 620 paket beras dari Paman Birin untuk warga Sungai Rangas Hambuku, Selasa (28/3). (foto: Adpim Pemprov Kalsel) |
MARTAPURA – Sambil sahur bersama warga, Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor atau Paman Birin melalui Sekdaprov Kalsel, Roy Rizali Anwar memberikan bantuan paket beras untuk warga Sungai Rangas Hambuku, Selasa (28/3) dini hari. Pemberian bantuan paket beras tersebut dilaksanakan di Masjid Jami Hidayatullah.
Kawasan tersebut hingga hari ini masih terdampak banjir. “Semoga bantuan beras ini bisa meringankan warga Sungai Rangas Hambuku,” kata Roy.
Sungai Rangas Ulu menjadi salah satu desa terdampak banjir. Akibatnya, sudah sejak beberapa pekan terakhir aktivitas warga terganggu.
Pemberian bantuan paket beras ini dirangkai dengan kegiatan sahur bersama warga Sungai Rangas Hambuku. Dengan menu sahur yang disiapkan oleh dapur umum Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemprov Kalsel.(lin)