Berkah Ramadan di Hotel Mercure

ANEKA MENU - Hotel Mercure Banjarmasin mengadakan promo spesial menyambut Ramadan.

BANJARMASIN - Sebagai salah satu hotel bintang empat yang dikelola oleh jaringan internasional Accor Hotels, Mercure Banjarmasin terus memberikan referensi terbaik untuk layanan menginap maupun bersantap. Khusus menyambut bulan suci Ramadan 1436 H, Hotel Mercure Banjarmasin mengadakan berbagai promo.

Direktur Penjualan Hotel Mercure Banjarmasin, Enny Iskandar menjelaskan khusus menyambut Ramadan kali ini ada promo “Blessed Ramadan”. Ini adalah promo paket kamar yang berlaku mulai 17 Juni - 16 Juli. Tarifnya sangat ekonomis, yakni mulai Rp599 ribu nett per malam (room only). “Keuntungan dari promo ini adalah tamu akan mendapatkan satu kupon undian Umroh yang akan diundi di akhir periode. Kupon berlaku kelipatan, semakian sering tamu menginap di Mercure maka akan semakin besar kesempatan mereka menang,” kata Enny.
Promo yang kedua adalah paket buka puasa korporat yang ditujukan untuk perusahaan atau instansi yang ingin mengadakan acara buka puasa bersama. Harga cukup bersaing, dengan minimum pemesanan 30 orang, tamu sudah berhak mendapatkan tempat gratis, panggung , mini garden, setup meja kursi, sound, dan wireless serta meja prasmanan lengkap berisi takjil dan makan malam. “Jika pemesanan 50 orang lebih, maka kami berikan bonus tambahan berupa penceramah yang akan mengisi program kultum jelang waktu berbuka puasa,” tambahnya.
Enny menjelaskan bagi pemesanan paket buka puasa korporat di Minggu awal atau mulai 18–23 Juni, maka akan mendapatkan diskon 10 persen. “Selain itu per kelipatan transaksi Rp1 juta, si pemesan akan mendapatkan 1 kupon undian Umroh. Kupon undian Umroh akan dijadikan satu pengundiannya dengan paket kamar. Pemenang program undian ini akan diberangkatkan ke tanah suci selama 9 hari bersama PT Nur Ramadhan Wisata,” sambungnya.
Selanjutnya, ada paket buka puasa umum yang disediakan di D’Lotus Restaurant selama bulan Ramadan. Konsep makan sepuasnya dengan meja prasmanan lengkap akan hadirkan menu yang lebih banyak dan lebih variatif dari tahun sebelumnya. Sebut saja stall live carving yang menyajikan rotasi mulai dari lamb kharouf, chicken bukhori, chicken mandi dan beef swarma. Ada juga menu khas takjil yang hanya ada di Mercure dan hadirnya setahun sekali di Mercure, yaitu Omu Ali.
“Paket buka puasa umum juga menawarkan promo “Beli 10, Gratis 1” untuk para tamu. Lebih hemat untuk yang datang rombongan dan pastinya tetap ada diskon tambahan 10 persen bagi pembelian di minggu awal mulai tanggal 18-23 Juni,” tutup Enny.(oza)