Restoran jadi Incaran PNS

BANJARMASIN – Kebijakan pemerintah melarang PNS melakukan kegiatan di hotel, justru menjadi berkah bagi para pemilik restoran. Para PNS sekarang mengincar restoran-restoran besar, terutama yang memiliki ruangan VIP untuk mengadakan sejumlah agendanya. Hal ini diakui oleh sejumlah pemilik restoran besar di Banjarmasin yang belakangan selalu ramai menjadi tempat rapat para PNS.
    “Memang belakangan ini jumlah pengunjung ke restoran saya mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Selain masyarakat umum, kalangan PNS juga sering ke sini dengan memesan ruangan khusus VIP untuk mengadakan rapat atau kegiatan lainnya,” ungkap Geman Yusuf, pemilik restoran Sari Patin di kawasan Kayutangi Banjarmasin.
    Dikatakan Geman, setiap hari pasti ada kedinasan atau lembaga pemerintah yang menggunakan ruangan VIP restorannya. “Ini saja, dalam satu minggu ke depan sudah ada yang memesan ruangan VIP. Untungnya, ruangan VIP yang saya sediakan lumayan besar, yakni mampu menampung hingga 50 hingga 80  orang,” urainya.
    Karena menggunakan ruangan VIP, otomatis ada tarif khusus sewa ruangan. Supaya memudahkan hitungannya, Geman menawarkan paket khusus VIP. “Jadi, tinggal pilih paketnya, itu sudah termasuk ruangan VIP dan jenis makanan yang dipesan. Untuk tarif mulai Rp500 ribuan per acara mulai pagi hingga pukul 12.00 siang. Kalau ingin tambahan menu masakan, tentu ada biaya tambahan,” paparnya.
    Ditanyakan mengenai omzet, Geman mengakui ada peningkatan. “Tidak terlalu besar, hanya meningkat sekitar 10 persen hingga 15 persen. Itupun ada waktu-waktu tertentu, tidak setiap saat,” tandasnya.(oza)