LARIS MANIS - Banyaknya populasi motor matic di Banjarmasin membuat aksesoris matic diburu oleh konsumen. |
buat motor matic tersebut.
Hamdan, pemilik toko aksesoris, onderdil, dan modifikasi motor di Banjarmasin menuturkan produk motor matic memang menguntungkan. “Banyak konsumen di Kalsel yang menggunakan motor matic. Alhasil, aksesoris motor matic menjadi yang paling laku dibandingkan aksesoris untuk motor jenis lain,” ungkap Hamdan kepada Radar Banjarmasin, belum lama tadi.
Hamdan menuturkan berbagai aksesoris motor matic tersedia lengkap di tokonya. Mulai dari aksesoris asli bawaan pabrik, hingga aksesoris variasi lokal dan impor (aftermarket). “Harga beragam, mulai dari yang Rp 10 ribuan, hingga yang di atas Rp 100 ribuan juga ada. Biasanya, pengendara motor matic suka membeli aksesoris untuk memoles tampilan maticnya, yakni seperti pelapis jok, footstep variasi, pelat chrome knalpot, spion, dan handle,” sebutnya.
Ditanyakan mengenai keuntungan, Hamdan mengaku cukup besar. “Setidaknya, untuk penjualan aksesoris motor matic mampu menghasilkan keuntungan hingga Rp 10 juta per bulan,” paparnya.
Sementara itu, Afrizal Rahman, Manager Marketing Trio Motor (main dealer Honda Kalselteng) menjelaskan tidak bisa dipungkiri motor matic menguasai penjualan unit, onderdil, serta aksesoris. “Khusus untuk motor matic yang diproduksi Honda, kami menyarankan agar konsumen membeli aksesoris original. Karena, selain kualitasnya lebih terjamin, harganya juga terjangkau,” tandasnya.(oza)