Mobil Eropa Tawarkan Fitur Canggih

KELAS ATAS – Mobil-mobil Eropa menawarkan fitur-fitur
canggih sebagai senjata andalannya untuk memikat konsumen.
BANJARMASIN – Penjualan aneka produk mobil baru semakin sengit. Terutama antara produk mobil Eropa berhadapan dengan produk mobil asal Jepang. Di Kalsel, persaingan penjualan tersebut sangat terasa. Berbagai keunggulan ditawarkan oleh para produsen mobil. Apabila produsen mobil Jepang menawarkan keunggulan harga jual yang lebih murah dan efektivitas pemakaian, para produsen mobil Eropa justru menawarkan fitur-fitur canggih.
    Seperti yang dilakukan oleh Anton, Manager PT Bintang barito Motor selaku main dealer Mercedez Benz Kalselteng. Anton mengakui persaingan tidak dapat dipisahkan dalam penjualan produk-produk otomotif, terutama mobil. “Harus diakui, mobil-mobil produk Eropa memang lebih mengincar konsumen kelas menengah ke atas. Karena, mobil Eropa lebih identik dengan kenyamanan, kecanggihan, dan ekslusifitas,” ungkap Anton.
    Oleh karena itu, mobil-mobil Eropa yang dipasarkan di Kalsel memang sengaja mematok harga yang cenderung lebih mahal ketimbang mobil-mobil buatan Jepang. “Ada harga, ada rupa. Demikian yang bisa digambarkan dari mobil Eropa. Dibalik harganya yang memang agak mahal, konsumen akan dipuaskan dengan berbagai fitur canggih dan teknologi kemudi yang presisi khas Eropa. Dengan kata lain, kecanggihan dan kenyamanan mobil Eropa sepadan dengan harga yang ditebus oleh konsumen,” paparnya.
    Salah satu contohnya, Anton menyebut teknologi Automatic Air Suspension milik Mercedez Benz GL400. “Teknologi ini memungkinkan pengemudi untuk menyetel suspensi sesuai dengan kondisi medan yang dilalui. Kalau medan terjal dan berbatu, suspensinya bisa diangkat cukup dengan menekan tombol. Kalau jalanan aspal mulus, tinggal disetel ke pilihan setelah otomatis. Penyetelan suspensi ini dapat dilakukan ketika mobil dalam kondisi sedang dikemudikan,” paparnya.
    Di sisi lain, Anton mengaku optimistis mobil Eropa, terutama Mercedez Benz dapat diterima dengan baik di Kalsel. “Saya yakin, Mercedez Benz memiliki celah konsumen tersendiri di Kalsel. Karena, Kalsel termasuk daerah dengan potensi ekonomi yang kuat dan mapan, sehingga pasti ada pembeli yang bersedia memboyong mobil Eropa ke rumahnya,” tandasnya.(oza)